Monday, March 5, 2012

Berjuang Demi Cinta

Mungkin aku orang kesekian yang menulis bagaimana kisah Dinda Nawangwulan & Alex Abimanyu begitu menginspirasi tentang sebuah cinta tulus yang harus diperjuangkan…!
Seperti kata Mamas…”Klo untuk cinta, berkorban seperti apapun harus diperjuangkan…”
Terima Kasihku tiada henti untuk Allah yang telah memberiku seorang Galih Adianjaya

Pertama kali baca kisah mereka dimajalah Femina saat nunggu antrian di Salon..
Dinda & Alex..pasangan berbeda agama..
dimana sebelum mereka dipersatukan Dinda sudah menderita kanker payudara…
Cinta Alex dan perjuangannya yang begitu tulus untuk Dinda…akhirnya meluluhkan Dinda menerima pinangan Alex saat Dinda dalam perawatan sakitnya.
Rencana Tuhan mempersatukan mereka dalam sebuah ikatan pernikahan hanya 2 tahun saja..
Alex meninggal karena serangan jantung.
Setelah si Alex meninggal Dinda membuat sebuah blog…dimana blog itu berisi “Love Letter to Husband”
Bagaimana si Dinda harus move on setelah kepergian Alex….Pasangan yang begitu menguatkan dia menjalani semua cobaan hidupnya selama dia sakit…..
Berisi bagaimana tulusnya cinta mereka…………………….


Haru iya…mewek iya…
Jadi bersyukur sekali dan merasa malu…
Mereka beda agama (sudah perjuangan yang sulit) ditambah pula Dinda mempunyai sakit yang serius dan butuh biaya banyak.
Dulu aku yang selalu menyerah dengan hubunganku sm Mamas,,dengan penolakan2 yang kami terima,,dengan restu yang belum kami pegang,,dengan fitnah2 yang boleh kami rasakan…
Mamas yang selalu menguatkan aku…
Mamas yang terus merengkuhku untuk bertahan dalam hubungan ini..
Untuk cinta dan pengorbanan Mamas yang tiada henti untukku
Membuatku tidak akan menyianyiakan perjuangan ini…


Luv yu Mongkiekuwh….


Your Moncu,

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.